Berita

Pasar Takjil Diizinkan, Kapolresta Malang Kota: Wajib Protokol Kesehatan

Rabu, 14 April 2021 - 20:29
Pasar Takjil Diizinkan, Kapolresta Malang Kota: Wajib Protokol Kesehatan Kapolresta Malang Kombes Pol Leonardus Simarmata. (foto: dok. TIMES Indonesia)

TIMES SINGKAWANG, MALANGKapolresta Malang Kota Kombes Pol Leonardus Simarmata menegaskan kepada penjual maupun pembeli di pasar takjil selama Ramadan ini untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan Covid-19. 

Diketahui bahwa Wali Kota Malang Sutiaji mengizinkan operasional pasar takjil di Kota Malang menjelang buka puasa. Namun, pembukaan pasar takjil sendiri memiliki beberapa persyaratan. 

"Tahun lalu saya sampai harus berdiri di mobil komando itu. Saya pakai sound system waktu itu. Dengan segala pertimbangan, Wali Kota tahun ini mengizinkan asal protokol," katanya, Rabu (14/4/2021). 

Pihaknya mengimbau kepada warga, baik penjual maupun pembeli, untuk memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. Karena saat ini, Covid-19 masih mengintai di tengah-tengah kehidupan masyarakat. 

Masyarakat diminta untuk menghindari kerumunan massa. Jika terpaksa harus memberi di luar rumah, sebisa mungkin untuk dibungkus dan tidak berlama-lama di jalan. 

"Beli sesuai kebutuhan dan segera tinggalkan tempat. Saya lihat masih banyak yang makan di tempat dan berkerumun ya. Ngabuburitnya kalau bisa di rumah saja. Jangan di jalan ya," ungkapnya. 

Peraih Man of The Year Malang Raya Anugerah TIMES Indonesia (ATI) 2020 itu tidak ada bosannya terus mengingatkan warga tentang protokol 5 M yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, mengurangi mobilitas, dan mengindari kerumunan. 

"Tambah satu lagi ya 6M, yakni Menaikkan imunitas," imbuhnya. 

Leonardus mengaku kerapkali melihat warga yang lengah akan protokol. Ia pernah melihat warga melepas masker saat foto bersama dan forum keluarga. 

"Ini jangan sampai lengah. Tetap waspada dan jaga Protokol kesehatan Covid-19," tegasnya. 

Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Leonardus Simarmata mengatakan, Polresta Malang Kota terus berkoordinasi dengan Satpol PP dan instansi terkait pengawasan pasar takjil di Kota Malang. (*)

Pewarta : Mohammad Naufal Ardiansyah
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Singkawang just now

Welcome to TIMES Singkawang

TIMES Singkawang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.